Ahad kemarin, 27 Maret 2016, Nur Ahmad Khatim (Naim) ikut berpartisipasi di kompetisi bidang fisika Momentum Kreasi Intelektual Fisika (MEKANIKA) yang dihelat oleh OSIS SMAN 1 Maros dan berhasil meraih Juara 2, mengalahkan puluhan pesaingnya dari berbagai daerah di sekitar Makassar, Maros, dan Pangkep.
Didampingi Ardi S.Pd, guru mata pelajaran IPA sekaligus tim pembina MAFIKIB Pesantren IMMIM Putra Makassar, Naim melaju mantap dari babak penyisihan ke babak-babak selanjutnya di kompetisi itu. "Kita hampir saja Juara 1, hanya di babak final Naim terlalu nervous jadi banyak minus-nya", komentar Ardi.
Naim adalah santri kelas IX A yang memang sudah sejak lama dibina oleh tim MAFIKIB Pesantren IMMIM Putra dan telah meraih segudang prestasi. Sebagai apresiasi atas prestasinya yang luar biasa tersebut, Naim menjadi salah satu penerima beasiswa Fadeli Luran - beasiswa prestisius yang diberikan YASDIC IMMIM kepada santri berprestasi dan menanggung penuh semua biaya selama santri yang bersangkutan mondok di IMMIM.
Ust. Ibnu Hartomo Hakim, kepala tim MAFIKIB Pesantren IMMIM Putra Makassar, menekankan bahwa tim-nya di unit MAFIKIB akan selalu berusaha maksimal membina santri-santri seperti Naim dkk yang mempunyai minat dan bakat di bidang keilmuan sains dan sosial dengan mempertajam daya analisis, memperluas khazanah keilmuan serta mendepankan sportivitas dan akhlakul karimah dalam berlomba. "Ini juga bagian dari usaha mencetak kader ulama-intelek dan intelek-ulama. Semoga bernilai ibadah", tuturnya.